Yahoo Ditinggal Salah Satu Pendirinya, Jerry Yang

Jerry Yang with Yahoo 300x204 Yahoo Ditinggal Salah Satu Pendirinya, Jerry YangSepertinya Yahoo sedang mengalami krisis setelah belum lama ini mereka membatalkan kerjasama dengan Microsoft, sekarang kabarnya Yahoo baru saja mengumumkan bahwa co-founder dan mantan CEO Jerry Yang, telah mengundurkan diri dari Dewan Direksi perusahaan pemilik Yahoo Messanger ini.

Jerry menulis sebuah surat kepada Ketua Dewan Roy Bostock, “Sewaktu saya di Yahoo!, semenjak berdirinya perusahaan ini sampai sekarang telah memberikan pengalaman yang menarik dan bermanfaat untuk hidup saya. Namun waktunya telah tiba bagi saya mengejar kepentingan lain di luar Yahoo! Ketika saya meninggalkan perusahaan ini, dimana saya ikut mendirikan Yahoo! 17 tahun yang lalu, saya antusias dengan ditunjuknya Scott Thompson sebagai CEO saat ini. Dengan kemampuannya memimpin dan memandu seluruh tim, Yahoo! akan mempunyai masa depan yang sukses.”

Bostock mengatakan bahwa Jerry Yang adalah visioner dan pelopor yang telah memberikan kontribusi besar terhadap Yahoo!. Menurut Bostock, Jerry Yang mempunyai wawasan yang unik dan strategis yang tak ternilai. Dia selalu tetap fokus pada kepentingan terbaik dari stakeholder Yahoo!, termasuk pemegang saham, karyawan dan lebih dari 700 juta pengguna Yahoo!. “Kami menghargai komentar Jerry dan berbagi antusiasme untuk prospek perusahaan”,tambahnya.

Scoot Thompson sendiri mengatakan: “Saya berterima kasih atas sambutan yang hangat dan dukungan yang diberikan Jerry  selama ini. Jerry telah meninggalkan warisan inovasi yang dimulai 17 tahun lalu dan terus tumbuh bahkan lebih kuat hari ini.

Jerry Yang mendirikan Yahoo pada tahun 1995 dengan David Filo dan menjabat sebagai anggota Direksi sejak Maret 1995. Jerry Yang menjabat sebagai CEO pada Juni 2007 sampai Januari 2009.

Peoplemeetme.com 😉

Tagged with 

Comments are closed.