Google+ Kini Terintegrasi Dengan Blogger

google plus icon1 300x225 Google+ Kini Terintegrasi Dengan Blogger Google kini semakin berinovasi dengan sosial media terbarunya. Komitmen untuk mengejar ketertinggalan dari raksasa Facebook nampaknya benar-benar menjadi target Google+. Dengan segala inovasi dan perkembangannya, Google+ kini melakukan inovasi kembali dengan menawarkan pilihan bagi Blogger untuk menggunakan profil Google+ di Profil blogger mereka.

Google tampak sangat antusias dengan jejaring sosial terbarunya ini. Banyak rencana ke depan yang Google tawarkan terutama perihal integrasi antara Google dengan Blogger. Meskipun tawaran tersebut memang sudah tersedia di Goole namun masih dalam versi beta. Penggunapun dapat kembali beralih ke pengaturan semula.

“Hari ini kami dengan senang hati mengumumkan cara pertama bagi Anda untuk lebih memanfaatkan Google+ sehingga memungkinkan mengganti profil Blogger Anda dengan profil  Google+” demikian ujar Vardhman Jain, Software Engineer Google seperti dilansir dari Softpedia, Rabu (26/10/2011).

Untuk sementara, pilihan tersebut hanya tersedia dalam ‘Draft’ pengguna Blogger. Mereka harus mendapatkan pemberitahuan tentang kemungkinan upgrade ke profile Google+. Namun pengguna juga dapat langsung menggunakan link tersebut untuk melakukan upgrading secara langsung.

“Pilihan ini tersedia untuk seluruh pengguna ‘Blogger in Draft’, ini juga dapat diakses melalui situs resmi blogger dalam beberapa minggu kedepan” ujar pihak Blogger.

Cara ini dinilai lebih efektif di dunia sosial media karena menawarkan kemungkinan lebih untuk dapat terindeks oleh mesin pencari Google. Banyak para pebisnis online menyambut baik berita ini demi kemajuan bisnis mereka.

Google memang saat ini sedang melakukan beragam inovasi dengan berbagai perangkatnya. Google+ merupakan proiritas utama bagi Google untuk dapat lebih ‘menggurita’ di dunia maya. Integrasi dengan beragam perangkatnya dinilai dapat menyusul ketertinggalannya dari Facebook. Namun Google sendiri menyadari butuh waktu untuk mencapai semua itu.

Peoplemeetme.com 😉

Tagged with 

Comments are closed.